Cara Agar Blog Otomatis Muncul di Mesin Pencarian Google |
Baca Juga
Oke kali ini gak akan banyak bincang sana-sini langsung ke langkah-langkahnya daripada bingung kesana kemari tapi masalah gak teratasi.
Hidupkan Fitur Search Visibility (SeV)
Sebelum itu di blogger sendiri sudah fitur yang bernama Search Visibility (Sev), fitur SEO bawaan google ini akan membantu orang dapat menemukan blog kalian agar dapat terindex oleh mesin pencarian, cara mengetahui dan menghidupkan nya adalah dengan :
- Masuk ke Blogger.
- Klik blog yang akan diperbarui.
- Di menu sebelah kiri, kemudian klik Setelan kemudin cari Di bagian "Dasar", di samping "Privasi", klik Edit.
Setting Search Visibility Blogger - Pilih Ya untuk Cantumkan blog Anda di Blogger Cantumkan blog Anda di mesin telusur
- Klik Simpan perubahan
Daftarkan Blog ke Google Webmaster Tools
Oke teman-teman langkah untuk mendaftarkan blog ke Google Webmaster :
- Pertama kali yang dilakukan adalah masuk ke halaman Google Webmaster Tools. Tampilan terbarunya akan tampak seperti pada gambar di bawah ini. Langsung klik Start Now.
Cara Daftar Ke Google Webmaster Tools - Login menggunakan akun gmail teman-teman.
- Kemudian langkah selajutnya klik add situs / tambahkan properti,disini teman-teman akan dihadapkan 2 metode yaitu dengan Add Domain cukup memasukkan nama domain Anda saja, ngga perlu pakai embel-embel Http, Https, ataupun Www karena nanti semuanya akan otomatis terintegrasi. sedangkan di metode URL Prefix harus dimasukkan satu per satu. Misalnya https://halohalonewbie.blogspot.com, halohalonewbie.blogspot.com, http://www.halohalonewbie.blogspot.com dan http://halohalonewbie.blogspot.com. Keempatnya dimasukkan dan di verifikasi satu per satu.
- Langkah selajutnya teman-teman lakukan verifikasi kepemilikan blog ikuti langkah yang tertulis di laman webmaster, teman-teman bisa pilih berbagai cara untuk verifikasi kepemilikan saya lebih menyarkan dengan metode HTML tag karena tinggal copy kode ke bagian template kita.
- Jika sudah, silakan teman-teman kembali ke halaman Webmaster, klik Verify, lalu klik Go to Property. Sekarang blog Anda sudah terintegrasi dengan Webmaster, dan dalam 24 – 48 Jam data-datanya akan mulai tampil.
- Langkah selanjutnya yang tidak kalah pentingnya adalah submit Sitemap blog Anda ke dalam Webmaster tools, agar mempercepat dan memudahkan Googlebot untuk merayapi blog Anda. Caranya adalah di bagian Menu Index, Pilih Peta Situs silakan masukan url sitemap anda dan klik sumbit
Submit Sitemap Ke Google Webmaster Tools
Baik Sampai disini blog sudah akan otomatis terindex ke mesin pencarian google, namu ada langkah selajutnya harus kalian lakukan.
Lakukan PING URL ke Google
Cara ini berfungsi untuk memanggil,ya benar teman-teman memanggil... Lebih tepatnya memanggil robot search engine atau mesin pencari seperti google untuk browsing halaman situs web atau blog yang di ping kan ke google agar cepat dan mudah terindex.
- Silakan Masuk Ke Situs Ping Berikut ( pingler.com / pingomatic.com )
- Masukan Data Situs Teman-Teman baik Judul Artikel, Url ,dan Kategori
- Klik Submit , Tunggu sampai Proses Selesai
Tetapi cara ini saya sarankan hanya dilakukan sehari sekali atau setiap teman-teman memposting artikel di halaman teman-teman. Jangan terlalu banyak submit karena bisa dianggap spam.
Inspeksi URL dengan Google Webmaster Tools
Cara ini cukup ampuh dan sudah saya terapkan di blog saya ini hasilnya luar biasa langsung bisa muncul setelah url artikel di Insperction. Caranya :
- Masuk Ke Google Webmaster Tools
- Klik Menu Url Inspection
- Masukan URL Postingan teman-teman
Cara URL Inspection di Webmaster Tool - Kemudian Lakukan Index Manual, Lakukan Cara ini setiap habis posting ke blog.
- Bisa juga digunakan untuk mengecek url apkah sudah terindex atau belum jika belum silakan lakukan pengindexan manual seperti langkah diatas.